AKREDITASI SEKOLAH

Tanggal 13 dan 14 Mei 2019 adalah jadwal SD Karangsari untuk divisitasi. Adalah Bapak Sarmidi dan Ibu Ratini yang menjadi asesor di SD Karangsari. Walau mereka berasal dari lain kabupaten beliau berdua datang ke Sekolahan dengan tepat waktu. Membuktikan kalau beliau berdua adalah sosok yang sangat disiplin.

Pelaksanaan akreditasi berjalan dengan lancar, dan menyenangkan. Tidak ada ketegangan  dikarenakan kebaikan beliau berdua.  Standar demi standar dicek kelengkapannya, tak jarang para asesor menularkan ilmunya jika terdapat kekurangan pada kelengkapan kami. Sampai pada akhirnya 2 hari ini bisa kami lalui dengan baik.

Proses akreditasi yang kami laksanakan tahun ini cukup unik, karena dilaksanakan pada bulan Ramadhan. Namun begitu, dari awal tahap persiapan dan pelaksanaan dilalui seakan akan seperti hari biasa. Semoga berkah untuk kami keluarga besar SD Karangsari.

Semoga hasilnya nanti sesuai dengan yang kami harapkan. Amin.

Kegiatan

Berita

Copyright © 2019 Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga Gunungkidul